KAJIAN UKMPR 11






πŸ“–[KAJIAN UKMPR]πŸ“–

Salam Riset!!! Sukses!!!
Hallo guys, Apa kabarnya??? Kali ini kajian UKMPR kembali hadir nih, πŸ˜πŸ˜€
.
Nah buat hari hari ini ada kajian menarik dari sahabat kita yang berjudul :

Karakter Setiap Orang Berbeda

Alif Yudha Syahputra
(Fisika 2016)
yuk disimak isinya πŸ˜‰

Sudah saatnya menilai setiap orang tidak hanya dari penampilan saja, karakter seseorang juga harus di perhatikan. Setiap orang memiliki karakter yang beragam, ada yang ceplas ceplos ,ada yang lebih suka menyimpan masalah di belakang dan juga ada pula yang terlihat baik di depan, namun buruk di belakang. Bahkan ada yang lebih suka pencitraan seperti anggota DPR katanya, adakah di antara teman kalian yang seperti itu? Jika ada jangan pernah menganggap dia aneh ataupun tidak sesuai, karena sejatinya manusia memiliki gen yang berbeda di setiap individu nya, bahkan untuk satu keluarga pun berbeda pula. Orang jawa dengan orang Madura mungkin berbeda sikap dan sifat bahkan perilaku. Orang jawa lebih terlihat paling sopan dan kalem di antara suku suku lainnya, namun perbedaan itu jangan di anggap suatu hambatan dalam sosial bahkan tidak boleh melakukan rasisme.
Berikut adalah pengertian-pengertian individual characteristics (karakteristik individu) menurut para ahli yaitu:
a. Menurut Panggabean dalam Prasetyo (2008:29), karakteristik  individu merupakan karakter seorang individu yang mempunyai sifat khas sesuai dengan perwatakan tertentu.
b. Menurut Robbins dalam Prasetyo (2008:29), karakteristik individu adalah cara memandang ke obyek tertentu dan mencoba menafsirkan apa yang dilihatnya.
c. Menurut Rahman (2013:77), karakteristik individu adalah ciri khas  yang menunjukkan perbedaan seseorang tentang motivasi, inisiatif, kemampuan untuk tetap tegar menghadapi tugas sampai tuntas atau memecahkan masalah atau bagaimana menyesuaikan perubahan yang terkait erat dengan lingkungan yang mempengaruhi kinerja individu.  Dari beberapa pendapat ahli diatas dapat disimpulkan bahwa faktor individu atau individual characteristics (karakteristik individu) adalah karakter seorang individu atau ciri-ciri seseorang yang menggambarkan keadaan individu tersebut yang sebenarnya dan membedakannya dari individu yang lain.

 Dari hal-hal terkait karakteristik individu ada poin poin yang harus diperhatikan yaitu sebagai berikut:
EXTROVERT
Ekstrovert ini adalah sifat manusia yang terbuka. Orang dengan sifat ekstrovert biasanya suka hal-hal yang spontan, hal-hal yang nggak pernah direncain sebelumnya. Orang yang punya kepribadian seperti tidak bisa untuk ngelakuin hal-hal sendirian. Mereka seneng banget ngobrol bahkan nggak canggung memulai percakapan duluan sama orang yang baru pertama kali ketemu. Kalo lagi ngumpul, nggak jarang si extrovert jadi pusat perhatian karena paling bisa ngeramein suasana dengan cerita dan joke-nya.

INTROVERT
Kalo kamu nggak suka ngobrol sama orang yang baru dikenal, kamu bisa dibilang orang yang introvert lho. Orang-orang introvert rata-rata punya sifat tertutup dan cenderung pemalu. Tapi jangan salah, orang dengan tipe introvert ini dikenal jago banget buat fokus akan suatu hal alias penuh dengan konsentrasi, jadi orang introvert ini nggak gampang buat ke-distract sama hal-hal yang menurutnya nggak penting. Meskipun agak susah buat memulai percakapan lebih dulu dan cenderung struggling to communicate kalo lagi ngumpul sama komunitas baru, si introvert akan bisa berubah jadi rame kalo mereka udah ngerasa super nyaman sama orang-orang yang ada di dalam lingkup pertemanannya.

AMBIVERT
Kalau tipe yang satu ini adalah perpaduan dari introvert dan ekstrovert, bisa dibilang bahwa orang-orang ambivert ini memiliki keahlian khusus untuk beradaptasi. Orang dengan tipe ambivert juga dapat membagi suasana hati serta pikirannya, tergantung tempat dan kondisi yang sedang dihadapinya. Tipe ambivert akan bisa dengan mudah beradaptasi dengan lingkungan baru yang menuntutnya untuk menjadi extrovert dan mengenal orang-orang baru, tapi di sisi lain nggak merasa takut untuk sendiri untuk ngelakuin aktivitas saat mereka ngerasa butuh waktu untuk sendiri dan nggak pengen ketemu sama banyak orang.

Pengaruh Individual Characteristics Terhadap Kinerja  sendiri yaitu:
Menurut Thoha (2012:34), individu membawa kedalam tatanan organisasi kemampuan, kepercayaan pribadi, pengharapan kebutuhan, dan pengalaman masa lalunya. Lanjutnya, ini semuanya adalah karakteristik yang dipunyai individu, dan karakteristik ini akan dibawa olehnya ketika memasuki lingkungan baru, yakni organisasi atau lainnya. Menurut Ivancevich (2006:11), adanya variabel individu seperti kepribadian, kemampuan dan keterampilan, persepsi, dan sikap, semua variabel tersebut mempengaruhi perilaku kerja utama seperti produktivitas karyawan, kreativitas, dan kinerja. Dari pendapat Ivancevich menyatakan bahwa faktor individu atau karakteristik individu berpengaruh terhadap kinerja.

Sedangkan kerangka Pemikiran setiap orang yaitu misalkan dalam melaksanakan tugas-tugas sebagai aparatur pemerintah kampung, Kepala Kampung Negeri Besar dituntut untuk melaksanakan tanggung jawab yang telah diberikan kepadanya dengan sebaik mungkin dengan didukung karakteristik individu yang ada didalam dirinya. Adanya individual characteristics yang dimiliki kepala kampung sebagai pemimpin pemerintahan Kampung Negeri Besar maka akan mempermudah tercapainya prestasi kerja (kinerja) yang lebih baik.  Menurut Panggabean dalam Prasetyo (2008:29), individual characteristics (karakteristik individu) merupakan karakter seorang individu yang mempunyai sifat khas sesuai dengan perwatakan tertentu. Sedangkan menurut Nimran dalam Kurniawati (2007:17-18), karakteristik individu meliputi kepribadian persepsi, sikap. Selanjutnya menurut Thoha (2012:35), karakteristik individu meliputi kemampuan, kebutuhan, kepercayaan, dan pengalaman kerja dan pengharapan.

    Jadi bagaimana setelah mengetahui karakteristik individu jika setiap manusia mempunyai karakteristik individu yang berbeda-beda antara yang satu dengan yang lainnya. Masihkah kalian berpikir untuk menyamaratakan setiap individu?. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat buat semua pembaca setia kajian ilmiah UKMPR. Dan selamat menjalankan hari-hari dengan semangat positif and have a nice day ^^

Sumber Pustaka:
http://www.gogirl.id/news/life/are-you-introvert-extrovert-or-ambivert-h51982.html\
Thoha, Miftah. 2012. Perilaku Organisasi; Konsep Dasar Dan Aplikasinya. Jakarta: Rajawali
Pers.
Kurniawati, Elly. 2007. Pengaruh Karakteristik Individu dan Karakteristik Birokrasi Terhadap
Perilaku Aparat Di Kecamatan Sekampung Kabupaten Lampung Timur. Skripsi Ilmu
Administrasi Negara Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik. Universitas Lampung. Bandar Lampung.

Yuk disimak!
Semoga bermanfaat

~

Kabinet INTEGRASI
Never Give Up !

===
Jangan lupa pantengin terus medsos UKMPR ya!
πŸ“±  Fanspage Fb : Ukmpr Unsoed
πŸ“±  Instagram : @ukmpr.unsoed
πŸ“±  Line@ : @pvg0902f
πŸ…±  Blog : ukm-penalaranriset.blogspot.co.id

#kabinetintegrasi #ukmpr #unsoed #purwokerto
[MEDIA UKMPR 2018]

Komentar

Postingan populer dari blog ini

“Trik Lolos Karya Tulis, PMW dan PKM”

KAJIAN UKMPR: Aroma Petrichor yang Menenangkan

KAJIAN UKMPR: Aurora Borealis, The Stunning Lights from The North